5 Murid SDIT Hidayatullah Terima Beasiswa Prestasi Dari Pemerintah Kabupaten Sleman


www.sdithidayatullah.net | (Senin, 17/12/18) Pemerintah Kabupaten Sleman bersama dengan Lembaga Orang Tua Asuh (L-OTA) DIY serahkan beasiswa dan bantuan kepada 581 Siswa berprestasi di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman, Senin (17/12/18). Pemberian beasiswa dan bantuan tersebut diserahkan secara langsung oleh Bupati Sleman, Sri Purnomo kepada perwakilan siswa berprestasi didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, Sri Wantini dan perwakilan L-OTA DIY.

Alhamdulillah, dalam hal ini 5 murid SDIT Hidayatullah terdaftar sebagai penerima Beasiswa Prestasi dan diundang untuk menghadiri prosesi penyerahannya. Adapun kelima murid tersebut adalah;

1. Haikal Rabbany
2. Giandra Maulana Ramadhan
3. Salma Mujahidah
4. Najma Habibah Firdausy
5. Hanifah Ihda Al Husnayain


Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, Sri Wantini menjelaskan, selain untuk meringankan beban siswa, pemberian beasiswa ini juga diharapkan dapat sebagai triger agar mereka tetap terus meningkatkan prestasi di sekolah.

Adapun penerima beasiswa prestasi berasal dari Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang mempunyai prestasi pada kejuaraan atau lomba baik berjenjang maupun tidak berjenjang serta pada tingkat Kabupaten, Provinsi, Nasional bahkan Internasional.

"Jumlah penerima beasiswa sebanyak 373 orang siswa dengan total beasiswa yang diberikan sejumlah Rp 202.350.000. Sedangkan bantuan dari L-OTA untuk jenjang SD/MI sebanyak 192 orang siswa dan 16 orang siswa jenjang SMP/MTS dengan jumlah bantuan sejumlah Rp.25.920.000. Total penerima beasiswa dan bantuan sebanyak 581 siswa.” Papar Sri Wantini.

Sementara itu, Bupati Sleman, Sri Purnomo dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasinya kepada para siswa-siswi berprestasi yang hadir dalam kegiatan tersebut. Selain itu juga Sri Purnomo mengapresiasi L-OTA yang terus peduli memberikan bantuan kepada siswa berprestasi di Kabupaten Sleman.

“Era kehidupan sekarang ini dan ke depan di tuntut adalah orang-orang yang berprestasi, orang-orang yang punya kelebihan, mereka nanti yang akan bisa bersaing baik di tingkat lokal maupun tingkat yang lebih luas lagi. Oleh karena itu saya mengingatkan kepada adik-adik semuanya, teruslah belajar, isilah waktu dengan membaca,” ujarnya.


Demi mendukung sektor pendidikan di Kabupaten Sleman, Sri menegaskan akan terus ada usaha peningkatkan kualitas dari waktu ke waktu. Selain itu, sarana dan prasarana pendidikan akan terus dilengkapi.

“Pemerintah juga berupaya mendorong memberikan bantuan yang sifatnya itu adalah untuk melengkapi supaya proses belajar mengajar bisa lebih bagus. Pemerintah Kabupaten Sleman juga memberikan beasiswa kepada anak-anak berprestasi, yang insya Allah semakin ke depan jumlahnya semakin kita tingkatkan.” katanya.

Beasiswa atau bantuan, lanjut Sri, merupakan bentuk dorongan agar proses belajar dan mengajar lebih baik. Ia berharap, para penerima dapat memberikan contoh dan menularkan motivasi kepada teman-temannya. (Rep & Foto: Ida Nahdhah, Muhammad Haris)




Powered by Blogger.
close