SDIT Hidayatullah Galang Dana Peduli Palestina dan Suriah

Senin, 6 Rajab 1443 H/7 Februari 2022 M) || Alhamdulillahirabbil 'aalamiin, telah terlaksana kegiatan Penggalangan Dana Peduli Palestina dan Suriah (Musim Dingin Garis Depan)  di SDIT Hidayatullah Yogyakarta.

Kegiatan penggalangan dana yang dikemas dalam bentuk Infaq Jum'at di setiap kelas pada hari Jum'at lalu, 28 Januari 2022 telah berhasil mengumpulkan dana sejumlah:

Rp. 10.000.000
(Sepuluh Juta Rupiah)

Dana telah diserahkan oleh SDIT Hidayatullah kepada Sahabat Al Aqsha Yayasan pada hari Rabu, 2 Februari 2022 yang insyaa Allah akan langsung disalurkan kepada yang berhak.

Kami ucapkan terima kasih sebesarnya kepada segenap keluarga besar SDIT Hidayatullah Yogyakarta yang terdiri dari murid, orangtua murid, komite, guru dan pegawai atas partisipasi, kerjasama dan dukungannya yang luar biasa pada kegiatan ini. Hanya Allah-lah sebaik-baik pemberi balasan kebaikan. Jazaakumullaahu khairan wa baarakallahu fiikum.

Semoga Allah senantiasa menjadikan kita hamba-hambanya yang senang berinfaq dan gemar bersedekah, juga melapangkan rezeki kita untuk bisa lebih berbagi kepada sesama. 
Tak lupa kita doakan saudara-saudara kaum Muslimin di Palestina, Suriah, Yaman, Uyghur, Rohingya dan belahan bumi lain yang sedang berada dalam penindasan dan kezhaliman musuh Islam, semoga Allah menolong dan memerdekakan mereka. Allaahumma aamiin.

www.sdithidayatullah.net 

#MDGD #SDITHidayatullahYogyakarta #InfaqJumat #MusimDinginGarisDepan #SavePalestina #SaveBaitulMaqdis #SaveAleppo #SaveSuriah #SaveUyghur #SaveRohingya #SaveMoslems #pendidikantauhid

Rep: Ida Nahdhah
Powered by Blogger.
close