Learn From The Expert: Kesehatan Reproduksi
www.sdithidayatullah.net| Senin, (22/10/2018) murid kelas 5 dan 6 putri mengikuti kegiatan Learn From The Expert yang diadakan sebagai salah satu program kelas.
Learn From The Expert ini merupakan kegiatan yang diadakan setiap semester sekali. Dan pembicara atau pemateri yang mengisi adalah dari salah satu wali murid.
Kali ini, kelas paralel 5 dan 6 putri bekerja sama untuk mengadakan kegiatan ini dengan satu pembicara yang sama, yaitu dr. Ika Fidianingsih, M. Sc. , ibunda dari mbak Zakiyyah Saepakerti kelas 5C.
Bertemakan tentang Kesehatan Reproduksi, para murid begitu antusias mengikuti kegiatan. Banyak ilmu dan pengetahuan baru yang mereka dapatkan. Terutama untuk mereka yang sudah menstruasi.
Ada beberapa pertanyaan yang mengundang tawa karna kepolosan dan keingintahuan mereka. Salah satu contohnya adalah bagaimana bisa keguguran. Dan masih banyak pertanyaan-pertanyaan lain yang mereka ajukan.
Semoga dengan kegiatan ini para murid kelas 5 dan 6 khususnya lebih paham bagaimana menjaga kesehatan reproduksi dan apa yang harus dilakukan saat menstruasi datang.
Yuliasfita
Post a Comment