Melepasmu Tuk Meraih Cita- Cita


Hari keberangkatan masuk pondok tinggal hitungan hari lagi. Mulai berkemas dan menyiapkan kebutuhan keperluan di pondok, mulai dari baju ganti , baju sholat, perlengkapan sekolah, perlengkapan mandi, perlengkapan tidur dan perlengkapan makan. Kemandirian tanggung jawab dan disiplin mulai engkau terapkan di sini nak... memulai episode baru dengan lembaran kisah baru yang akan kau jalani dan kau goreskan dan menjadi kisah klasik yang indah kelak. 

Abi umi menitipkan kamu kepada ustadz di pondok dan mohon penjagaan dari Allah saat umi dan abi lengah agar kau dimudahkan dalam menuntut ilmu, menghafal Al- Qur'an , berakhlaq mulia, serta berkepribadian yang kuat, sabar, ikhlas, dan tangguh.

Anakku hari ini kau memulai hidup baru. Jauh dari rumah, jauh dari orang yang kalian sayangi. Jauh dari semua kehidupan lama yang kalian bisa bermanja, santai, dan selalu mendengar omelan dan teriakan umi di rumah. Meninggalkan masa kanak-kanak yang penuh cerita dan kenangan, untuk beranjak ke jenjang yang lebih serius.

Umi dan abi berharap dan berdoa semoga kalian bisa belajar tentang perjuangan menuntut ilmu. Meraup sebanyak-banyaknya khazanah dan pengetahuan baru. Mungkin terpaut jarak yang memisahkan kita, tapi janganlah berputus asa dan gundah doa umi dan abi menyertaimu.

Kalianlah nanti yang akan meneruskan estafet perjuangan dakwah islam ini dan penerus tegaknya dinul islam. Hari-hari kalian mungkin terasa berbeda, namun janganlah bersedih, tetaplah semangat, dan istiqomah serta tekun beribadah dan belajar.

Suatu saat kau akan paham dan bisa menyelesaikan permasalahan yang akan kau hadapi, adakalanya terjatuh, tersandung, dan menangis dalam mengarungi lika-liku perjuangan hidup bermasyarakat di lingkungan pondok.

Jangan terpuruk terlalu dalam dan berlarut larut nak... bangkit dan berdoa dekatkan diri serta mohon pertolonganNya. Katakanlah Allah selalu bersama mengiringi setiap langkah hidup kita. Ingatlah selalu akan segala yang  diberikan niscaya Allah beri kasih sayangNya kepada kita. 

Yakinlah ini semua akan berakhir dan seiring detik waktu yang terus bergulir berganti dengan lembaran dan kisah yang lebih indah dan penuh kenangan bahagia. Doa terbaik kami selalu untukmu tetap semangat berjuang menuntut ilmu anakku.

Oleh: Ustadzah Lasaufa Kurnia, S.Fil

_UmiZ@(hari pertama melepasmu ke pondok)_

Powered by Blogger.
close