Untuk mengantisipasi
bencana alam, Pesantren Hidayatullah Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan
simulasi tanggap bencana. Kegiatan ini dikuti oleh semua unit kerja lembaga
pendidikan di lingkungan Yayasan As-Sakinah Pesantren Hidayatullah Yogyakarta,
mulai dari jenjang KB-TK, SDIT, SMP, dan SMA Hidayatullah Yogyakarta
(15/05/2014).
Dilaksanakannya kegiatan
simulasi ini merupakan antisipasi dari bencana alam yang mengancam kompleks di lingkungan Pesantren
Hidayatullah Yogyakarta, salah satunya adalah Gunung Merapi yang sedang
berstatus waspada. Hal itu disampaikan Syarif Daryono, selaku ketua panitia.
“Kegiatan simulasi ini merupakan antisipasi dari bencana
alam yang mengancam kompleks di lingkungan Pesantren Hidayatullah Yogyakarta,
salah satunya adalah Gunung Merapi yang sedang berstatus waspada,” ujarnya.
Syarif berharap
dengan adanya simulasi ini dapat memberikan tambahan wawasan dan kewaspadaan
bagi semua civitas akademik dan peserta didik yang berada di lingkungan Pesantren
Hidayatullah Yogyakarta terhadap bencana alam yang sedang mengancam, terutama
erupsi Gunung Merapi yang sedang berstatus waspada.
Simulasi ini
dilaksanakan secara serentak dengan dua materi bencana alam, gempa bumi dan erupsi
Gunung Merapi. Kedua materi dipraktikkan secara berangkai yang diawali dengan
simulasi gempa bumi dan disusul dengan gunung meletus.
Dalam simulasi ini
semua anak diarahkan menuju pos keamanan yang sudah disediakan oleh panitia dan
tim evakuasi dari SAR Hidayatullah Yogyakarta, dibantu oleh guru kelas dan
pendamping dari masing-masing jenjang pendidikan. *Yayan/Yogyakarta